DUA ORANG ANAK DIBAWAH UMUR JADI KORBAN KECELAKAAN R4 VS R2 DI RASI

Humas Polres Mitra - Kejadian kecelakaan lalu lintas dilaporkan terjadi di wilayah Ratahan pada hari Minggu tanggal 17 Januari 2021 sekitar Pukul 13.30 Wita.

Kali ini, Laka lantas terjadi di jalan raya Ratahan – Tombatu tepatnya di Desa Rasi Kec. Ratahan Kab. Mitra dimana kendaraan roda empat merk Suzuki Carry warna putih DB 8286 LB yang dikendarai oleh lelaki Yaneman Kowimbin (21 tahun) yang bergerak dari arah Tombatu menuju Ratahan ditabrak dari arah belakang Kendaraan sepeda motor merk Yamaha Mio warna Hitam DB 2964 JE yang di kendarai lelaki GS (13 tahun)  yang berboncengan dengan lelaki BL (13 tahun) yang bergerak dari yang sama yaitu dari arah Tombatu menuju arah Ratahan.

Kapolres Mitra melalui Kasat Lantas mengatakan kendaraan roda empat merk Suzuki Carry warna putih DB 8286 LB yang bergerak dari arah Tombatu menuju Ratahan pada waktu itu hendak merubah arah masuk lorong yang berada di sebelah kanan jalan dari arah Tombatu menuju Ratahan kemudian datang dari arah belakang Kendaraan sepeda motor merk Yamaha Mio warna Hitam DB 2964 JE yang di kendarai lelaki GS (13 tahun)  bergerak searah dan hendak melambung kendaraan roda empat merk Susuki Carry warna putih DB 8286 LB tersebut dan tabrakan pun tak bisa terelakan.

Akibat lakalantas tersebut pengendara dan penumpang sepeda motor Yamaha Mio warna hitam mengalami luka berat dan dibawa ke RSUD Noongan Langowan” ungkap Kasat Lantas.

“Setelah menerima laporan, kami langsung turun TKP, melaksanakan olah TKP, mencari saksi-saksi dan mengecek korban di Rumah Sakit” tambah Kasat.

(zackh nts)

No comments

Powered by Blogger.