KAPOLRES MITRA SERTIJAB KASI HUMAS DAN KASAT SAMAPTA SERTA KUKUHKAN KABAG SDM, KABAG LOG DAN KASI PROPAM

 

Humas Polres Mitra -  Polres Mitra hari ini Kamis (4/11/2021) melaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) dan pengukuhan jabatan di jajaran Polres Minahasa Tenggara bertempat di Aula Mapolres Minahasa Tenggara (Mitra)

Sertijab dan Pengukuhan yang dilaksanakan kali ini meliputi serah terima jabatan Kasi Humas dan Kasat Samapta serta pengukuhan Jabatan Kabag Log, Kabag SDM dan Kasi Propam.

Kapolres Mitra AKBP Dr. Rudi Hartono mengatakan sebagai pengayom masyarakat diharapkan Polri menjadi penegak hukum yang profesional, bermoral cerdas dan modern agar menjadi teladan di lingkungan kerja, keluarga serta masyarakat.
“Polri merupakan pelindung dan pengayom masyarakat, diharapkan kinerja Polri lebih ditingkatkan terutama pelayanan kepada masyarakat,” ucap Hartono.

Dirinya berharap, agar tugas dan tanggung jawab yang diamanahkan bisa dipegang teguh untuk terus melayani masyarakat ke depan. “Dengan demikian, citra Polri ke depan bisa terus dipercaya oleh masyarakat, khususnya di Kabupaten Minahasa Tenggara,” tukasnya sembari menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat lama maupun pejabat baru.



Agenda ini turut dihadiri oleh Waka Polres Kompol Effendy Tubagus, S.Sos, para Kabag dan Kasat, PJU Polres Mitra serta Bhayangkari Polres Mitra.

Berikut nama-nama pejabat yang di Sertijab dan yang dikukuhkan :

1. Kabag SDM Kompol Ferry A. Langie
2. Kabag Log AKP Djefry S. Bolung yang sebelumnya menjabat Kasubbag Humas Bag Ops Polres Mitra
3. Kasi Humas Iptu Nicolaas O. Tumonggor sebelumnya menjabat Kaur Bin Opsnal Sat lantas Polres Mitra
4. Kasi Propam Ipda Abdullah sebelumnya menjabat paur Subbag Dalgar Bag Ren Polres Mitra
5. Kasat Sabhara Iptu Toni E. N. Sasehang sebelumnya menjabat Danki dalmas Kie 1 Sipasdal Subdit Dalmas Dit Samapta Polda Sulut, menggantikan Iptu Refay J. Sasuwuk yang diangkat dalam jabatan baru sebagai Panit IV Siturjawali Subdit gasum Dit Samapta Polda Sulut.

No comments

Powered by Blogger.